Masa Kehamilan Minggu ke-16 Hari ke-2

Minggu ini ukuran bayi Anda sudah sebesar alpukat

Bayi Hari Ini

Bayi masih bergerak aktif di dalam perut ibu. Beberapa ibu ada yang khawatir dengan lilitan tali pusar. Namun, karena memiliki permukaan yang halus dan elastis, jika melilit bayi pun tetap bisa mendapatkan oksigen, jadi tidak ada masalah.

Tubuh bayi menjadi jauh lebih kuat. Dia dapat menggerakkan kepala dan leher dan bisa melihat ke berbagai arah. Kira-kira sekarang bayi sedang menghadap ke arah mana, ya?

Untuk Bunda Hari Ini

Bagaimana perasaan Bunda hari ini? Seiring dengan terbentuknya plasenta, kondisi fisik yang tidak stabil menjadi tenang, dan Bunda bisa semangat beraktivitas.

Dikatakan bahwa 5 bulan adalah “masa stabil”, tetapi sampai ibu melahirkan dengan selamat, tubuh Bunda masih rentan. Jika Bunda bekerja secara berlebihan karena berpikir sudah masuk periode yang stabil, pasti akan merasa lelah. Jadi jangan beraktivitas secara berlebihan ya, Bun.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *