Air Susu Ibu (ASI) merupakan sumber nutrisi yang memiliki segudang manfaat bagi bayi. Selain mengandung berbagai nutrisi yang sangat diperlukan bayi di awal kehidupannya, ASI juga bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh bayi agar tidak terserang infeksi bakteri dan virus.
Namun demikian, proses pemberian ASI terkadang tak semudah yang dibayangkan. Selama ini mungkin orang menganggap bahwa bayi yang menangis pasti menjadi tenang ketika menyusu. Tetapi dalam beberapa kondisi tertentu, ada kemungkinan bayi gelisah saat menyusu.
Bayi gelisah saat menyusu seringkali membuat Bunda cemas dan khawatir. Bunda pun pasti menjadi bingung karena takut hal ini disebabkan karena Si Kecil mungkin sedang sakit atau teknik menyusui Bunda yang kurang tepat.
Tetapi Bunda tidak perlu panik, gelisah atau rewel merupakan salah satu cara bayi untuk mengkomunikasikan bahwa ia tidak dalam kondisi yang nyaman. Namun, Bunda perlu mengatasi masalah ini agar Si Kecil dapat menyusu dengan lebih tenang.
BACA: Lakukan Ini Ketika Merasakan Nyeri Saat Menyusui
Penyebab Bayi Gelisah saat Menyusu
Umumnya, bayi akan tenang dan dapat tidur nyenyak saat ia menyusu. Namun tak jarang, bayi menjadi gelisah, rewel, dan menangis serta tidak mau menyusu padahal ia sedang lapar. Hal ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Berikut ini beberapa hal yang mungkin dapat menjadi penyebab bayi gelisah saat menyusu:
1. Kembung
Perut kembung merupakan salah satu masalah pencernaan yang sering dialami oleh bayi yang berusia 0-3 bulan. Hal ini disebabkan karena saluran pencernaan bayi belum terbentuk dengan sempurna sehingga menimbulkan penumpukan gas di perutnya.
Saat perut bayi kembung, ia akan menjadi lebih rewel karena merasa tidak nyaman. Untuk mendeteksi bayi yang mengalami kembung, Bunda dapat memperhatikan beberapa gejalanya seperti perut yang mengeras, sendawa, kentut, dan sulit buang air besar.
2. Masalah pada aliran ASI
Faktor lain penyebab bayi gelisah saat menyusu adalah masalah pada aliran ASI. Saat aliran ASI terlalu deras atau melambat, hal ini akan membuat bayi menjadi gelisah dan rewel. Jika aliran ASI yang terlalu cepat, hal ini dapat membuat Si Kecil batuk atau tersedak. Untuk mengatasinya, Bunda dapat mengubah posisi menyusui atau melakukan pumping terlebih dahulu agar ASI tidak terlalu deras.
Namun jika bayi mulai meremas payudara, menarik, atau melengkungkan punggungnya, hal ini dapat menandakan bahwa aliran ASI Bunda melambat. Untuk itu, kompres payudara dengan air hangat untuk memperlancar aliran ASI.
3. Tumbuh gigi
Gigi bayi biasanya akan mulai tumbuh pada usia 4 bulan. Kondisi ini dapat membuat bayi merasa tidak nyaman karena gusinya akan membengkak dan nyeri. Tumbuh gigi pada bayi seringkali membuatnya lebih mudah rewel sehingga menyebabkan gelisah saat menyusu.
BACA: Tips Menyusui Saat Bayi Sedang Tumbuh Gigi
4. Terdistraksi
Bayi dapat menjadi gelisah saat menyusu ketika ia terdistraksi. Bayi selalu memiliki rasa ingin tahu yang besar sehingga ia akan mudah terdistraksi dengan lingkungan sekitarnya. Selain itu, umumnya bayi akan lebih mudah kaget. Ketika bayi kaget karena mendengar suara yang terlalu keras, hal ini dapat menyebabkan ia menjadi gelisah saat menyusu dan rewel.
5. Stres
Saat Bunda merasa stres, bayi akan dapat merasakannya karena adanya ikatan emosi. Hal ini juga dapat membuat bayi ikut stres sehingga ia menjadi gelisah saat menyusu. Selain itu, stres dapat memengaruhi produksi hormon oksitosin pada tubuh Bunda. Saat hormon oksitosin Bunda berkurang, hal ini dapat membuat mengurangi produksi ASI dan membuat aliran ASI tidak lancar yang juga dapat menjadi penyebab gelisah pada bayi ketika menyusu.
BACA: Tips Mengatasi Puting Lecet saat Menyusui
Tips Agar Bayi Tenang saat Menyusu
Bayi gelisah saat menyusu memang merupakan hal yang wajar terjadi. Namun, jika hal ini tidak segera diatasi, bayi dapat kekurangan nutrisi karena ia tidak dapat menyusu dengan nyaman dan tenang. Untuk itu, Bunda dapat mencoba beberapa tips berikut ini agar bayi lebih tenang saat menyusu:
- Ubah posisi menyusui
- Kelola stres dan tetap tenang
- Buat bayi bersendawa agar tidak kembung
- Lakukan kontak kulit ke kulit atau skin to skin contact sebelum menyusui
- Cari tempat menyusui yang sepi dan sejuk
- Tenangkan bayi dengan cara menimang bayi
- Cobalah menyusui di ruangan yang gelap
Si Kecil yang gelisah dan rewel saat menyusu pasti membuat Bunda khawatir apalagi jika ini adalah pengalaman pertama. Namun, sebaiknya Bunda tetap tenang dalam menghadapinya. Cermati kondisi bayi agar Bunda dapat mengetahui penyebab bayi gelisah saat menyusu dan segera atasi dengan beberapa tips di atas. Jika bayi selalu merasa gelisah saat menyusu dan Bunda tidak dapat memahami apa penyebabnya, konsultasikan hal ini ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.
BACA: Payudara Bengkak Saat Menyusui? Ini Solusinya
Sumber:
Parents. 2019. 7 Breastfeeding Tips for Fussy-at-the-Breast Babies
Parenting First Cry. 2018. Baby Crying While Breastfeeding – Causes and Solutions
Mom Loves Best. 2021. Baby Crying During Feeding