Miss V ngilu apakah tanda mau melahirkan? Mungkin pertanyaan itu sering kali muncul di benak Bunda, terutama di akhir masa kehamilan. Meski sebenarnya normal terjadi di trimester akhir kehamilan, Bunda tetap tidak boleh mengabaikannya ya, apalagi jika rasa ngilu atau nyeri yang dialami makin bertambah kuat dan muncul menjelang hari perkiraan lahir bayi.
Selama hamil, Bunda akan mengalami berbagai perubahan fisik pada tubuh, seperti nyeri di perut, payudara, atau punggung bawah. Selain itu, tak sedikit juga ibu hamil yang mengeluhkan rasa ngilu pada miss V atau vagina, lho. Biasanya, keluhan ini dapat dirasakan saat usia kehamilan sudah mencapai trimester kedua maupun ketika mendekati waktu melahirkan.
Miss V Ngilu Apakah Tanda Mau Melahirkan?
Rasa ngilu pada miss V umumnya terjadi karena ukuran janin yang makin besar sehingga menyebabkan adanya tekanan pada otot panggul. Nah, hal ini tentu akan membuat ibu hamil merasa tidak nyaman dalam beraktivitas.
Selain itu, kondisi ini juga bisa terjadi karena janin sudah mulai turun ke rongga panggul dan menekan jalan lahir. Nah, saat janin berada di posisi seperti ini, Bunda biasanya akan merasakan adanya tekanan pada perut bagian bawah yang menimbulkan rasa ngilu di miss V.
Tidak hanya itu, miss V ngilu juga bisa disebabkan oleh beberapa hal lainnya lho, Bun, seperti:
- Duduk atau berdiri yang terlalu lama
- Mengangkat benda yang terlalu berat
- Hubungan seksual saat hamil
- Infeksi saluran kemih
- Peningkatan aliran darah ke vagina
- Nyeri ligamen bundar. Kondisi ini biasanya terjadi pada trimester 1 karena adanya perubahan hormon relaksin yang berguna membantu tubuh mempersiapkan kehamilan dan persalinan
- Pelebaran serviks guna mempersiapkan kelahiran Si Kecil
- Kontraksi rahim menjelang persalinan
Meski umumnya ngilu pada miss V saat hamil bukanlah kondisi yang berbahaya dan bisa mereda sendiri, Bunda tetap tidak boleh menyepelekannya ya, terutama jika ngilu yang dirasakan sudah benar-benar mengganggu dan tidak tertahankan. Jika hal itu terjadi, segera periksakan diri ke dokter ya, Bunda.
Kenali tanda-tanda mau melahirkan
Umumnya, ibu hamil akan melahirkan bayinya ketika usia kandungan sudah mencapai sekitar 37–42 minggu. Mendekati waktu persalinan, posisi janin di rahim akan makin turun menuju jalan lahir, sehingga menekan usus dan kandung kemih. Di saat inilah, Bunda mulai merasakan ciri-ciri mau melahirkan.
Selain itu, ibu hamil juga akan merasakan beberapa tanda-tanda melahirkan lho, antara lain:
- Kontraksi teratur dan makin kuat
- Keluar lendir dan darah dari vagina
- Air ketuban pecah
- Sakit punggung
- Lebih sering buang air kecil
Ketika keluhan miss V ngilu muncul menjelang HPL bayi dan disertai beberapa tanda lain di atas, hal ini kemungkinan menandakan bahwa Si Kecil akan segera lahir, Bun.
Namun, perlu diketahui bahwa miss V ngilu tidak hanya terjadi saat mau melahirkan saja lho, Bun, tapi keluhan ini juga bisa terjadi pada awal masa kehamilan dan trimester 2.
Oleh sebab itu, penting bagi Bunda dan Ayah mengetahui tanda-tanda melahirkan, ya. Hal ini bertujuan agar Bunda bisa lebih mempersiapkan proses melahirkan dan mengetahui kapan perlu segera ke dokter.
Selain itu, Bunda juga disarankan untuk lebih sering memeriksakan kondisi kehamilannya ke dokter ya, terutama saat memasuki trimester ketiga. Hal ini bertujuan untuk menentukan prosedur persalinan yang sesuai dengan kondisi kehamilan Bunda.
Sumber:
National Health Service UK (2024). Pregnancy. Week 37.
National Health Service UK (2023). Labour and Birth. Sign That Labour Has Begun.
Victoria State Government Australia (2024). Better Health Channel Australia Pregnancy – Week by Week.
Cleveland Clinic (2024). Pregnancy & Childbirth. 10 Signs Labor May Be Beginning.
Mayo Clinic (2023). Healthy Lifestyle. Fetal Presentation Before Birth.
American Pregnancy Association (2024). Lightning Crotch Pain During Pregnancy.
Baby Centre UK (2024). Getting Your Baby Into Position for Birth.
Flo Health (2024). Vaginal Pain During Pregnancy: Why It Happens and What to Do About It.
Health (2023). 8 Causes of Vaginal Pain—And What To Do About It.
Brusie, C. Healthline. How to Identify Lightning Crotch Pain During Pregnancy.
MedicineNet (2023). Labor and Delivery.
The Bump (2023). What to Do About Vaginal Pain During Pregnancy.