Kapan Ya Puncak Mual Muntah Saat Hamil Terjadi?

Puncak mual muntah saat hamil umumnya terjadi antara minggu ke-8 hingga minggu ke-10 kehamilan. Pada minggu ini, keluhan mual muntah bisa terasa lebih berat dan lebih lama, Bun. Namun, Bunda tidak perlu khawatir ya, karena keluhan ini memang normal terjadi dan biasanya bisa mereda dengan sendirinya, kok. 

Mual muntah saat hamil atau morning sickness tidak hanya membuat tubuh merasa tidak nyaman, keluhan ini juga kerap membuat ibu hamil kehilangan nafsu makan, sehingga bisa berisiko menyebabkan tubuh kekurangan energi dan dehidrasi.

Meski disebut morning sickness, keluhan mual dan muntah yang dialami ibu hamil sebetulnya bisa terjadi kapan saja, bahkan pada sore atau malam hari, ya. Namun, Bunda tidak perlu khawatir karena keluhan ini biasanya bisa mereda seiring bertambahnya usia kehamilan atau setelah puncak mual muntah saat hamil telah terlewati. 

Ini Puncak Mual Muntah Saat Hamil 

Bunda, penyebab mual muntah saat hamil sebetulnya belum diketahui secara pasti. Namun, keluhan ini berkaitan dengan meningkatnya jumlah hormon di dalam tubuh selama masa kehamilan. Nah, jenis hormon kehamilan yang diduga dapat menyebabkan mual muntah saat hamil adalah human chorionic gonadotropin (hCG) dan estrogen, Bun. 

Peningkatan jumlah hormon kehamilan tersebut dapat membuat indra penciuman menjadi lebih sensitif secara signifikan. Oleh karena itu, ibu hamil bisa menjadi lebih sensitif terhadap bau atau aroma tertentu, sehingga mudah merasa mual dan sering muntah.  

Keluhan mual dan muntah biasanya dimulai sejak awal masa kehamilan atau sekitar minggu ke-6 kehamilan. Sementara itu, puncak mual muntah saat hamil biasanya terjadi pada minggu ke-9 atau ke-10 kehamilan. Ketika berada pada masa-masa ini, ibu hamil bisa mengalami mual muntah yang cukup parah dan lebih sering daripada minggu sebelumnya. 

Meski demikian, puncak mual muntah saat hamil bisa berbeda-beda pada setiap ibu hamil, Bun. Jadi, tidak perlu cemas dan khawatir, ya. Keluhan ini juga umumnya akan berangsur-angsur mereda seiring bertambahnya usia kehamilan, bahkan menghilang pada minggu ke-14 atau minggu ke-16.

Tips Menghadapi Puncak Mual Muntah Saat Hamil 

Umumnya, keluhan mual muntah saat hamil tidak memerlukan perawatan medis khusus, asalkan Bunda masih bisa makan dan minum. Selain itu, ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengatasi mual muntah saat hamil, di antaranya: 

  • Makan dalam porsi sedikit, tapi lebih sering. 
  • Hindari makanan yang bisa memicu mual, seperti makanan pedas, berminyak, berlemak, atau makanan yang berbau tajam. 
  • Hindari berbaring atau berganti posisi, misalnya langsung berdiri, dengan cepat setelah makan.
  • Konsumsi makanan yang mengandung vitamin B6, karbohidrat, dan protein, seperti kacang-kacangan, nasi, roti, biskuit, dan pasta. 
  • Minum air putih yang cukup sebanyak sekitar 8–10 gelas per hari guna mencegah dehidrasi.
  • Coba minuman untuk mengatasi mual dan muntah saat hamil, seperti teh jahe dan air kelapa muda.
  • Beristirahat dengan cukup yakni tidur sekitar 7–9 jam setiap hari. 
  • Hirup aromaterapi, misalnya aroma lavender, mint, atau jeruk, ataupun aroma lain yang Bunda sukai. Namun, hindari metode ini jika justru membuat mual muntah makin parah, ya.
  • Hindari stres selama hamil. 
  • Minum suplemen prenatal, khususnya yang mengandung asam folat dan vitamin B6

Selain cara di atas, Bunda bisa mengatasi puncak mual muntah saat hamil dengan mengonsumsi obat mual dan muntah yang aman untuk ibu hamil. Namun, penggunaan obat ini harus sesuai dengan petunjuk dokter, Bun. Jadi, sebaiknya konsultasikan kepada dokter terlebih dahulu ya. 

Bunda juga perlu segera ke dokter jika berbagai cara sudah dicoba tetapi puncak mual muntah saat hamil masih terasa berat, bahkan hingga membuat Bunda merasa sangat lemas dan tidak bisa makan atau minum sama sekali.

Sumber: 

National Health Service UK (2024). Pregnancy. Vomiting and Morning Sickness. 

Cleveland Clinic (2023). Diseases & Conditions. Morning Sickness. 

American Pregnancy Association (2024). Nausea During Pregnancy.

Baby Center (2023). Morning Sickness and Nausea During Pregnancy. 

Baby Center (2021). When Does Morning Sickness Start, Peak, and End. 

Healthline (2023). The Peak of Your Morning Sickness.

Parents (2024). When Does Morning Sickness Start?

The Bump (2021). Study Finds the Time Frame Morning Sickness Is Most Likely to Start.

Verywell Health (2023). How Many Weeks Does Morning Sickness Last?

What To Expect (2023). Morning Sickness and Nausea During Pregnancy.

By dr. Kevin Adrian Djantin

Project and Collaboration Medical Editor Alodokter

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *