Begini Cara Memandikan Bayi Baru Lahir yang Benar

cara memandikan bayi baru lahir, diary bunda

Cara memandikan bayi baru lahir sebenarnya sederhana kok, Bun. Namun, hal ini mungkin bisa membuat para ibu bingung, terutama yang baru pertama kali punya anak. Ini karena kebanyakan ibu takut akan menyakiti bayinya saat memandikannya. Oleh karena itu, yuk pelajari bagaimana memandikan bayi baru lahir dengan benar.

Memandikan bayi baru lahir diperlukan agar tubuh Si Kecil menjadi bersih dan sehat setelah dilahirkan, Bun. Namun, memandikan Si Kecil yang baru lahir memang tidak boleh sembarangan, Bun, karena kulitnya lebih sensitif dan tubuhnya lebih mudah kedinginan. Jadi, Bunda perlu mengetahui cara memandikan bayi baru lahir yang tepat agar suhu tubuhnya tetap hangat.

Persiapan untuk Memandikan Bayi Baru Lahir

Setelah dilahirkan, bayi baru lahir tidak perlu diburu-buru untuk mandi, kok, Bun. Apabila tidak ada masalah pada kelahiran Si Kecil, Bunda biasanya akan dianjurkan untuk menunda memandikan Si Kecil sampai 12–24 jam setelah dilahirkan. 

Menunda Si Kecil mandi sebenarnya memang diperlukan, Bun. Soalnya, setelah dilahirkan, Si Kecil perlu menjalani IMD (inisiasi menyusu dini). Selain itu, apabila Si Kecil langsung dimandikan, dikhawatirkan ia akan kedinginan bahkan bisa sampai mengalami hipotermia.

Nah, setelah pulang ke rumah, Si Kecil juga tidak perlu mandi sampai 2 kali sehari seperti orang biasa ya, Bun. Bayi baru lahir cukup dimandikan sebanyak 2–3 kali sajak dalam seminggu. Ini karena terlalu sering dimandikan dapat membuat kulitnya jadi kering.

Sebelum memandikan Si Kecil, Bunda juga perlu menyiapkan keperluannya terlebih dahulu sehingga tidak kerepotan. Nah, inilah yang harus diersiapkan:

  • Air hangat
  • Sabun khusus bayi
  • Handuk lembut
  • Pakaian yang akan dipakai
  • Popok bersih

Cara Memandikan Bayi Baru Lahir dengan Aman

Apabila Si Kecil sudah siap untuk dimandikan, Bunda bisa melakukan beberapa cara memandikan bayi baru lahir di bawah ini:

  • Siapkan bak mandi berisi air hangat suam kuku. Pastikan air hangat bisa merendam perut Si Kecil ketika dimandikan.
  • Tempatkan segala keperluan mandi, seperti sabun bayi, handuk, dan pakaian, berada di dekat Bunda agar bisa diraih dengan mudah.
  • Lepaskan pakaian atau kain bedong yang digunakan pada Si Kecil.
  • Bersihkan wajah dan mata Si Kecil menggunakan waslap yang direndam air hangat.
  • Masukkan Si Kecil ke dalam bak mandi secara perlahan. Topang kepala dan bahunya dengan satu tangan, lalu topang bagian badannya dengan satu tangan lainnya.
  • Posisikan badan Si Kecil hingga terendam air, tetapi kepalanya tetap di atas air.
  • Lepaskan topangan di bagian badan Si Kecil dengan tetap menopang bagian kepala dan bahunya.
  • Basuh tubuh Si Kecil dengan air sedikit demi sedikit, mulai dari kepala, wajah, leher, badan, sampai kemaluan dan bokongnya.
  • Bila badan Si Kecil sudah basah, oleskan sabun secara merata. Lalu, basuh lagi dengan air sampai bersih.
  • Angkat Si Kecil dari bak mandi, lalu keringkan tubuhnya dengan handuk yang kering dan bersih. Pastikan Bunda mengeringkan tubuh Si Kecil di permukaan yang datar agar tidak jatuh.
  • Setelah kering, pakaikan popok dan baju bersih yang telah disiapkan sebelumnya.

Memandikan Si Kecil juga tidak perlu berlama-lama ya, Bun, cukup 5–10 menit saja. Agar Si Kecil tidak tidak rewel atau menangis saat mandi, ciptakan suasana yang nyaman dan menyenangkan, misalnya dengan mengajak Si Kecil berbicara atau bersenandung. 

Nah, sekarang Bunda sudah tahu kan cara memandikan bayi baru lahir? Bunda mungkin akan merasa kesulitan jika ini merupakan pengalaman pertama Bunda. Namun, lama-lama Bunda akan makin terbiasa, kok. 

Apabila masih ragu untuk memandikan Si Kecil, Bunda bisa bertanya kepada keluarga atau kerabat yang sudah berpengalaman. Bunda juga bisa bertanya kepada dokter secara langsung atau melalui chat online jika masih ingin mengetahui hal-hal lain seputar perawatan bayi baru lahir.

Sumber:

Wijayanti, R. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (2023). Perawatan Bayi Baru Lahir.

Pregnancy Birth & Baby Australia (2021).  Washing Your Baby.

Health Service Executive (2022). Babies and Children. How to Bathe Your Baby.

Cleveland Clinic (2024). Children’s Health. Bath Time for Baby: When and How To Bathe Your Newborn.

Mayo Clinic (2022). Infant and Toddler Health. Baby Bath Basics: A Parent’s Guide.

Ikatan Dokter Anak Indonesia. Memandikan Bayi Prematur di Rumah.

Ikatan Dokter Anak Indonesia. Perawatan Bayi Baru Lahir.

Healthy Children, American Academy of Pediatrics (2023). Bathing Your Baby.

By dr. Kevin Adrian Djantin

Project and Collaboration Medical Editor Alodokter

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *