Memilih detergen bayi sebenarnya tidak sulit kok, Bun. Hanya saja, Bunda perlu memperhatikan apa saja kandungan di dalamnya. Ini karena kulit bayi masih sensitif sehingga rentan mengalami iritasi. Jadi, apa saja pilihan detergen bayi yang kandungannya aman untuk kulit? Yuk, ketahui dalam artikel ini, Bun!
Tidak jarang, bayi mengalami berbagai masalah pada kulitnya, seperti kulit kering, eksim, dan jerawat. Nah, salah satu cara untuk mengurangi kemungkinan bayi mengalami masalah kulit adalah mengganti detergen biasa dengan detergen khusus bayi. Namun, sebelum memilihnya, Bunda perlu memperhatikan kandungannya terlebih dahulu agar kesehatan kulit Si Kecil tetap terjaga.
Rekomendasi Detergen Bayi Terbaik
Tidak seperti detergen yang biasa digunakan untuk pakaian orang dewasa, detergen bayi umumnya sudah diformulasikan khusus agar bayi tidak mengalami iritasi kulit. Makanya, kebanyakan detergen bayi terbuat dari bahan alami Bun, seperti ekstrak tumbuhan, serta bebas dari bahan kimia seperti paraben atau fosfat.
Nah, berikut ini adalah berbagai rekomendasi merek detergen bayi yang bisa Bunda gunakan untuk mencuci pakaian Si Kecil:
1. Sleek Baby Laundry Detergent
Sleek Baby Laundry Detergent merupakan salah satu detergen bayi yang bisa menjadi pilihan Bunda, nih. Soalnya, detergen bayi ini terbuat dari ekstrak alami tumbuhan yang mampu menghilangkan noda pada pakaian secara efektif.
Sleek Baby Laundry Detergent juga bebas dari sodium lauryl sulfate (SLS), yaitu bahan kimia yang bisa mengiritasi kulit, terutama pada kulit sensitif seperti kulit bayi. Meski tidak mengandung pewangi, detergen bayi ini mengandung antibakteri yang mampu membunuh kuman.
Dalam penggunaannya, detergen bayi ini juga mudah dilarutkan. Bunda hanya butuh ½–1 tutup botol untuk 10 liter air. Tidak hanya itu, detergen bayi ini juga tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 450 ml sampai 4 liter. Jadi, Bunda bisa membelinya sesuai dengan kebutuhan ya.
2. Pigeon Baby Laundry Detergent
Apabila Bunda mencari detergen bayi yang tidak banyak busa, Pigeon Baby Laundry Detergent bisa menjadi pilihan. Dengan metode trap lift clean yang membuat busanya sedikit, detergen bayi ini tidak perlu dibilas terlalu lama sehingga wangi pada pakaian pun menjadi tahan lama.
Kandungan Pigeon Baby Laundry Detergent pun aman untuk kesehatan kulit bayi. Soalnya, detergen ini terbuat dari bahan alami tumbuhan serta bebas dari paraben maupun pengawet. Makanya, Pigeon Baby Laundry Detergent tidak hanya bermanfaat untuk menghilangkan noda pada pakaian, tetapi juga bisa mencegah iritasi kulit pada bayi.
3. Cussons Baby Liquid Detergent
Cussons Baby Liquid Detergent bisa membuat serat pakaian bayi tetap halus sehingga tidak mengiritasi kulit, Bun. Karena mengandung ekstrak jeruk nipis dan chamomile, detergen bayi ini juga mampu menghilangkan noda pada pakaian, dengan wanginya yang tahan lama.
Selain itu, Cussons Baby Liquid Detergent ini juga mengandung antibakteri yang bisa menghilangkan kuman pada pakaian sehingga kesehatan kulit bayi pun tetap terjaga. Bunda bisa membeli detergen ini dalam kemasan berukuran 700 ml ya.
4. Zwitsal Baby Fabric Detergent
Detergen bayi yang bisa Bunda pilih selanjutnya adalah Zwitsal Baby Fabric Detergent. Alasannya, detergen bayi ini terbuat dari bahan-bahan alami yang aman untuk kesehatan kulit bayi. Ditambah lagi, Zwitsal Baby Fabric Detergent ini memiliki pH netral dan bebas paraben sehingga cocok untuk kulit sensitif bayi.
Tidak hanya itu, Zwitsal Baby Fabric Detergent juga mengandung aloe vera dan green tea yang bisa menghilangkan noda bandel pada pakaian, Bun. Kandungan tersebut juga membuat detergen bayi ini memiliki wangi yang bisa menenangkan bayi.
5. My Baby Fabric Detergent
My Baby Fabric Detergent mampu membersihkan pakaian bayi dari berbagai noda pakaian lho, Bun, mulai dari noda ASI, makanan, bahkan bekas popok bayi. Selain mampu membersihkan noda pada pakaian, detergen bayi ini juga mengandung antibakteri yang bisa mencegah pertumbuhan kuman pada pakaian. Dengan begitu pakaian tetap higienis dan tidak bau apek.
Untuk menggunakannya, Bunda hanya perlu mencampur 35 ml My Baby Fabric Detergent dengan 10 liter air bersih. Lalu, Bunda bisa mencuci pakaian, baik menggunakan tangan atau mesin cuci. Detergen bayi ini tersedia dalam kemasan refill ukuran 750 ml.
6. Babymax Basics Detergent
Salah satu detergen bayi yang bisa menjadi pilihan Bunda untuk membersihkan noda pada pakaian Si Kecil adalah Babymax Basics Detergent. Soalnya, detergen bayi ini terbuat dari tumbuh-tumbuhan serta bebas dari SLS, paraben, dan berbagai bahan kimia berbahaya lainnya.
Babymax Basics Detergent tersedia dalam bentuk botol dengan pump (500 ml), pouch (900 ml), serta jeriken (4 liter). Jadi, Bunda bisa membeli sesuai kebutuhan ya. Untuk menggunakannya, Bunda juga bisa langsung mencampur detergen bayi ini dengan air secukupnya, lalu cuci pakaian menggunakan tangan atau mesin cuci.
7. Buds Organics Laundry Detergent
Apabila Bunda mencari detergen bayi yang wanginya menyegarkan, Buds Organics Laundry Detergent bisa menjadi pilihan yang tepat lho. Soalnya, detergen bayi ini mengandung minyak kulit jeruk yang bisa memberi aroma jeruk manis menyegarkan pada detergen.
Tidak hanya itu, Buds Organics Laundry Detergent juga mengandung minyak aloe vera dan lavender yang bisa efektif membersihkan noda pada pakaian serta membuatnya tetap lembut. Ditambah lagi, detergen bayi ini juga bebas dari bahan kimia, Bun. Dengan begitu, Buds Organics Laundry Detergent bisa mencegah iritasi pada kulit bayi.
Seperti yang telah disebutkan, detergen di atas sudah diformulasikan khusus untuk mencuci pakaian bayi ya, Bun. Kandungan dalam detergen bayi tersebut juga sudah terbukti aman sehingga berbagai masalah kulit bayi pun bisa dihindari.
Namun, perlu diingat, menjaga kesehatan kulit bayi tidak hanya dengan mengganti detergennya ya, Bun. Ada beberapa hal yang bisa Bunda bisa lakukan untuk merawat dan menjaga kulit Si Kecil tetap sehat, misalnya dengan menghindari paparan matahari langsung, mengoleskan pelembap bila kulit Si Kecil terlihat kering, memandikan Si Kecil dengan air hangat, serta menghindari zat pemicu alergi.
Apabila Si Kecil mengalami tanda-tanda timbulnya masalah kulit, seperti kulit kemerahan, muncul bintik merah, serta gatal, sebaiknya Bunda periksakan ke dokter, baik secara langsung atau melalui chat online. Dengan begitu, Bunda bisa memastikan kondisi kesehatan Si Kecil.
Sumber
Earley, B. Baby Center (2022). Best Baby Detergent.
Fletcher, J. Healthline (2024). 8 Tips for Protecting Baby’s Skin.
Schaefer, A. Healthline (2023). What Is Sodium Lauryl Sulfate (SLS)?
Frost, A. & Crider, C. Healthline (2022). The 8 Best Baby Laundry Detergents.
Lu, L. Parents (2024). The Best Laundry Detergents for Babies, According to Dermatologists and Parents.
Garvey, M. The Bump (2023). 10 Best Baby Laundry Detergents.
Levine, H. WebMD (2023). Laundry Time for Little One.