Keunggulan Penggunaan High Chair
Salah satu tanda bayi sudah siap untuk makan MPASI adalah ia dapat duduk dengan leher tegak dan mengangkat kepalanya sendiri tanpa bantuan. Walau demikian, ia masih membutuhkan dukungan saat makan, terutama agar ia bisa duduk dengan stabil tanpa terjatuh dan terjerembap.
Dengan mendudukkan bayi di high chair saat makan, maka tubuhnya, terutama punggung, leher, dan kepala, akan tersangga dengan baik sehingga ia bisa duduk dengan stabil.
Bunda akan lebih mudah menyuapinya makanan, apalagi high chair memiliki nampan untuk menaruh wadah MPASI. Adanya nampan juga bermanfaat saat bayi nantinya belajar makan sendiri.
Bunda dapat menaruh sedikit finger food di dalam wadah di atas nampan untuk ia ambil dan makan. Agar bayi aman dan nyaman saat duduk di high chair, Bunda harus benar-benar memperhatikan fitur keselamatan dan kenyamanannya, apalagi kursi ini akan terus dipakai sampai si kecil berusia dua tahun. Lebih baik pilih yang berkualitas baik walau harganya lebih mahal.