Perlukah Memakai Korset Hamil? Ini Jawabannya

korset hamil

Mengandung selama 9 bulan bukan pengalaman yang mudah bagi ibu. Oleh karena itu, mencari kenyamanan selama hamil boleh saja dilakukan. Salah satunya dengan memanfaatkan korset hamil.

Apa saja hal yang perlu diperhatikan saat menggunakan korset hamil? Berikut jawabannya. 

Manfaat Korset Hamil

postpartum korset

Perut yang semakin membesar tentu mengurangi keleluasan pergerakan Bunda selama mengandung.

Belum lagi dampak dari membesarnya perut saat hamil lumayan membuat Bunda tidak nyaman. Keluhan sakit punggung dan beban membawa janin dalam perut pun bisa sering terjadi. 

Korset hamil didesain untuk menyangga punggung dan juga perut selama hamil. Korset bisa sangat bermanfaat bagi Bunda yang masih aktif saat hamil, yakni: 

Mengurangi rasa sakit

Pegal punggung dan juga persendian adalah keluhan setiap ibu hamil saat perut sudah mulai membesar di trimester kedua dan ketiga. Sebanyak 71 % wanita mengalami sakit punggung, dan 65% wanita mengalami nyeri panggul. 

Korset hamil membantu mengurangi timbulnya rasa sakit yang dialami ibu hamil, dan membantu agar aktivitas sehari-hari dapat dilakukan dengan nyaman.

Menahan goncangan perut

Saat beban perut cukup besar, gerakan kecil tubuh akan membuat ketidaknyamanan. Hal ini sama saja seperti saat Bunda tidak menggunakan bra, dan harus berolahraga. Rasanya tidak nyaman ‘kan, Bun?

Korset hamil menahan goncangan perut sehingga pada saat Bunda melakukan gerakan, beban perut tidak mengganggu Bunda.

Membantu berada pada postur yang baik

Dengan menggunakan korset hamil, Bunda diingatkan untuk berdiri maupun duduk pada postur yang tepat, alias tidak bungkuk.

Beban perut seringkali membuat Bunda tidak sadar terus membungkuk yang tidak baik bagi postur tubuh.

Memungkinkan untuk melakukan aktivitas sehari-hari

Dengan dukungan dari korset hamil yang membuat lebih nyaman, Bunda akan lebih senang beraktivitas. Misalnya, Bunda dapat melakukan olahraga hamil dengan lebih nyaman dengan adanya korset hamil.

Masih dapat digunakan setelah melahirkan

Korset hamil tidak hanya digunakan pada saat hamil. Otot perut yang mengendur akibat persalinan, tentunya membuat tampilan Bunda tidak seperti sebelum mengandung. Korset hamil membantu pakaian yang Bunda Bunda kenakan tampil lebih baik.

Bunda bisa menggunakan penyangga perut hingga 3–4 minggu setelah melahirkan.

Mengurangi risiko terjatuh

Menggunakan korset dapat membantu keseimbangan tubuh Bunda selama hamil, sehingga dapat terhindar dari bahaya jatuh.

Cara Menggunakan Korset Hamil

postpartum korset

Memutuskan menggunakan korset hamil saat mengandung perlu diikuti dengan pemakaian yang aman. Jangan sampai pemakaian korset hamil justru membuat Bunda tidak nyaman, apalagi membahayakan janin di dalam kandungan.

Lakukan beberapa hal berikut saat Bunda mengenakan korset hamil:

  • Posisikan bagian terlebar dari korset di bagian tengah perut hingga menutupi perut.
  • Silangkan kedua sisi tali pengikat di punggung, lalu tarik tali ke arah kedua sisi perut.
  • Rekatkan perekat yang ada di kedua ujung sisi tali pengikat.
  • Usahakan untuk tidak mengikat penyangga perut terlalu kencang atau terlalu longgar.

Tips Memilih Korset Hamil

Sebelum membeli korset hamil, Bunda perlu mempertimbangkan beberapa hal berikut, sehingga pembelian korset hamil tidak sia-sia.

Pilih ukuran yang sesuai

Walau pemakaian korset hamil dapat disesuaikan dengan bentuk tubuh, pastikan ukuran korset sesuai dengan ukuran perut Bunda yang besar.

Ukuran yang kekecilan akan menghambat peredaran darah, sedangkan ukuran yang kebesaran akan membuat fungsi korset hamil tidak berguna.

Ikuti petunjuk pemakaian

Selalu menggunakan korset hamil sesuai petunjuk pemakaian agar Bunda tetap nyaman saat mengenakannya. Bila perlu, Bunda dapat mencari info tambahan di internet mengenai cara penggunaan.

Pilih bahan berkualitas

Kualitas bahan korset menjadi penting karena bahan yang tidak baik akan membuat kulit Bunda menjadi lecet. Pastikan bahan korset hamil juga menyerap keringat.

Harga

Harga korset hamil bisa dibilang cukup mahal. Oleh karena itu, sebelum membeli, pastikan Bunda sudah menentukan prioritas yang sesuai dengan kondisi keuangan. Bila memang ada dana membeli korset, pilih korset hamil yang harganya kompetitif.

Warna, model,  dan desain

Sesuaikan desain, pola, dan model korset sesuai dengan kebutuhan dan selera Bunda.

Bahaya Penggunaan Korset Hamil

korset hamil

Walau memiliki manfaat, korset hamil juga memberikan dampak yang tidak baik. Pertimbangkan beberapa dampak berikut sebelum Bunda memutuskan membeli korset hamil:

  • Menghambat peredaran darah 
  • Mengganggu kebiasaan buang air kecil
  • Berdampak pada otot panggul
  • Melemahkan otot bokong, perut, dan punggung
  • Membuat kulit lecet

Dengan kemungkinan bahaya penggunaan korset hamil di atas, Bunda perlu memerhatikan beberapa  hal berikut:

  • Jangan gunakan korset hamil lebih dari 2-3 jam dalam sehari
  • Penggunaan korset hamil harus didukung juga oleh upaya Bunda untuk menguatkan otot punggung dan perut.
  • Selalu konsultasikan penggunaan korset hamil pada ahlinya. Bunda dengan sirkulasi darah yang tidak normal, dilarang menggunakan korset hamil.
  • Penggunaan korset hamil hanyalah untuk pemakaian sementara, dan tidak dianjurkan untuk pemakaian sehari-hari dan dalam jangka waktu yang lama.
  • Atur kekencengan korset sehingga tidak terlalu menganggu peredaran darah.
  • Hindari penggunaan saat cuaca panas dan di ruangan dengan udara terbata

Perlu tidaknya penggunaan korset hamil tergantung dari kondisi dan situasi  Bunda masing-masing. Apalagi harga korset tidak murah.

Bila Bunda memutuskan menggunakan korset, pastikan Bunda selalu memerhatikan cara dan durasi penggunaan korset agar tetap aman bagi janin. Jika Bunda masih ragu, konsultasikan dengan dokter kandungan Bunda. 

Sumber: 

Healthline. 2018. The 5 Reasons You Need a Pregnancy Belly Band.

Medicinenet. 2021. Are Belly Bands Safe During Pregnancy?

By dr. Linda Lestari, Sp.OG

Spesialis Obstetri dan Ginekologi

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *