Pantau Perkembangan Janin Lewat Aplikasi Kehamilan Terbaik

Teknologi saat ini memudahkan ibu hamil di era pandemi untuk mencari informasi seputar kehamilan. Saat menjalani kehamilan pertama, perlu bagi bumil untuk mencari aplikasi kehamilan yang bagus untuk memantau perkembangan janin agar tetap sehat.

Aplikasi kehamilan terbaik bisa membantu ibu hamil untuk tetap menerapkan kehamilan sehat. Selain itu, aplikasi kehamilan juga bisa memberikan informasi kepada ibu hamil mengenai apa saja yang dirasakan ketika hamil. Seperti gejala kehamilan, nutrisi ibu hamil yang wajib dipenuhi, vitamin ibu hamil, mitos dan fakta kehamilan, hingga konsultasi dokter online.

Aplikasi kehamilan dan parenting biasanya meliputi kalkulator kehamilan yang bisa memantau perkembangan janin setiap minggu. Ibu hamil tak perlu repot lagi untuk mencari tahu cara menghitung usia kehamilan. Ibu hamil cukup memasukkan HPL (Hari Perkiraan Lahir) untuk mengetahui usia janin. 

Tanda kehamilan setiap minggu berbeda-beda, dalam aplikasi kehamilan akurat, ibu hamil bisa mencari tahu apa saja perubahan tubuh saat hamil yang menarik setiap minggunya. Pantau perkembangan janin dalam kandungan jadi lebih mudah. Ibu hamil juga bisa tahu kapan detak jantung janin terdeteksi, kapan janin mulai bergerak hingga kapan janin bisa mendengar.

Gejala seperti mual dan muntah saat hamil, morning sickness, keputihan, flek, kram perut, kelelahan, ngidam, kadang menjadi pertanyaan dan kebingungan saat menjalani kehamilan. Aplikasi kehamilan terbaik bisa menjawab berbagai gejala kehamilan ibu hamil dan tips mengatasinya melalui artikel kehamilan yang ditinjau oleh dokter terpercaya.

Selain menjawab apa saja yang dibutuhkan ibu hamil, dalam aplikasi kehamilan yang bagus biasanya juga menyediakan informasi mengenai parenting, perawatan bayi newborn, hingga mental health. Catatan imunisasi dan grafik tumbuh kembang anak juga disediakan di dalam fitur aplikasi kehamilan. Ibu bisa memantau 

Dalam aplikasi kehamilan terbaik juga menyediakan fitur seperti forum kehamilan dan komunitas ibu hamil. Di forum kehamilan dan komunitas ibu hamil, bumil bisa berbagi cerita seputar kehamilan dan keluhan yang dialami oleh sesama bumil. 

Semua fitur ini bisa bumil dapatkan dalam aplikasi Diary Bunda. Dapatkan tips harian tentang kesehatan ibu dan anak. Dalam aplikasi kehamilan dan parenting Diary Bunda, bumil bisa menikmati ribuan artikel kehamilan dan tumbuh kembang anak yang telah ditinjau oleh dokter spesialis.

Pantau terus perkembangan dan pertumbuhan anak ibu di masa kehamilan hingga lahir melalui aplikasi Diary Bunda.

Fitur-fitur di Aplikasi Kehamilan Diary Bunda

Fitur Perkembangan Bayi

Dalam fitur ini, ibu hamil bisa membaca seputar informasi perkembangan janin setiap minggunya. Lewat fitur ini Anda juga bisa meninjau ukuran besar bayi, dan meninjau lebih lanjut mengenai gejala kehamilan yang Bunda alami dalam kolom yang bisa Anda tandai sendiri.

Selain itu, ada catatan harian yang bisa Anda isi seperti berat badan dan mood yang ibu hamil alami saat ini. Apakah Anda sedang merasa semangat, percaya diri, senang? Semua bisa dipantau, jika ada hal penting lainnya, Anda juga bisa menuliskan sendiri melalui catatan hari ini.

Dalam fitur ini juga tersedia artikel-artikel yang memberikan informasi seputar kehamilan dan juga perkembangan si kecil. 

Tanya Dokter

Salah satu keunggulan aplikasi kehamilan Diary Bunda adalah fitur Tanya Dokter. Di sini, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter secara gratis dengan dua dokter pilihan. Jika Anda punya keluhan seputar kehamilan, Anda bisa bertanya kepada dokter spesialis Obstetri dan Ginekologi,  dr. Febriyan Nicolas, M. Kes, Sp. OG. Namun, apabila Anda punya keluhan terhadap tumbuh kembang anak bisa ditanyakan oleh dokter spesialis anak, dr. Centaura Naila Alfin C. Sp. A. Tak hanya aplikasi kehamilan gratis, fitur Tanya Dokter ini juga bisa Anda gunakan gratis, lho! 

Tanya Bunda

Fitur yang juga tidak kalah menarik dalam aplikasi kehamilan Diary Bunda adalah fitur Tanya Bunda. Fitur ini seperti sebuah forum komunitas, di mana para ibu berkumpul dan saling berbagi cerita. Di fitur Tanya Bunda, Anda bisa saling bertanya mengenai keluhan-keluhan kehamilan dan sesama Bunda lain, ataupun hanya sekadar berbagi (sharing) kehidupan kehamilan. Anda juga bisa memberikan komentar juga likes pada post yang dibuat oleh Bunda lainnya.

Selain itu, ada beberapa giveaway menarik yang juga diberikan oleh para Bunda yang aktif menggunakan aplikasi ini. Karena itu, yuk untuk para ibu hamil download aplikasi kehamilan Diary Bunda sekarang di PlayStore dan juga AppStore.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *