Begini Cara Mengetahui Balita dengan Tangan Kidal

anak tangan kidal

Beberapa orang tua memaksakan anak dengan tangan kidal, untuk menggunakan tangan kanan sebagai tangan yang dominan dipakai. Konotasi tangan kiri sebagai tangan yang buruk menjadi salah satu alasannya. Sebenarnya, bagaimana balita bisa tumbuh dengan tangan kidal?

Tangan Dominan Balita

Foto: freepik.com

Pada masa awal perkembangannya, balita sebenarnya banyak menggunakan tangan baik kiri maupun kanan secara seimbang. Balita menggunakan tangan terdekat untuk mencapai barang yang ia inginkan. 

Pada usia tiga tahun, balita mulai terlihat menggunakan tangan mana yang dominan. Namun, ada balita yang sampai umur lima sampai enam tahun baru terlihat dominan menggunakan tangan kiri atau kanan.

Sampai sekarang, peneliti masih belum menemukan jawaban mengapa 10% populasi manusia di dunia adalah orang bertangan kidal. Pembentukan penggunaan tangan dominan—baik kiri atau kanan—dikatakan ditentukan oleh faktor genetik. Namun, penelitian terkini menunjukkan preferensi tangan bayi saat mengemut jempolnya, adalah pertanda kecenderungan tangan dominan yang akan dipakai seterusnya. 

Bagaimana Mengetahui Kidal atau Bukan?

Foto: freepik.com

Dengan kasat mata Bunda dapat memerhatikan pilihan si Kecil dalam menggunakan tangannya saat ia mengambil mainan atau saat ia menyuap makanan sendiri ke mulutnya.

Bunda juga dapat melihat tanda balita kidal dari cara ia mengambil krayon atau pensil warna pada saat mewarnai atau menggambar. 

Beri Dukungan 

Foto: freepik.com

Saat Bunda mengetahui bahwa si Kecil adalah bagian dari balita kidal, dukung si Kecil! Bunda tidak perlu melatih tangan kanannya dalam upaya mengalihkan tangan dominannya menjadi tangan kanan. Bila memaksakan, akan menyebabkan stres, frustasi, dan turunnya tingkat kepercayaan diri si Kecil.

Paksaan ini pada akhirnya akan menyebabkan si Kecil tidak mengeksplor dan menampilkan kemampuan terbaik yang dimilikinya saat masa pertumbuhan.

Kelebihan Tangan Kidal

Foto: freepik.com

Balita kidal dikatakan memiliki kemampuan otak kanan yang lebih besar. Otak kanan berperan pada kemampuan intuitif, emosional, imajinasi, dan kreativitas.

Orang dengan tangan kidal dikatakan dapat berpikir di luar kebiasaan—dalam artian yang positif, dan juga memiliki kemampuan baik dalam memecahkan masalah.

Balita kidal pada masa yang akan datang akan lebih diuntungkan. Khususnya bagi si Kecil dengan hobi olahraga, seperti boxing atau anggar. Pada cabang olahraga lain, atlet kidal juga diuntungkan dengan strategi yang sulit dibaca oleh mayoritas atlet dengan tangan dominan kanan. 

Pada masa pertumbuhannya, rintangan bagi anak dengan tangan kidal adalah belajar menulis. Misalnya saat menulis huruf “t”, ia akan memulai dari kanan ke kiri.

Begitu juga saat menulis huruf “s” atau angka 5, ia akan memulainya dari bawah ke atas. Ahli pendidikan mengatakan, seorang anak harus dibiarkan menulis dengan caranya sendiri. 

Oleh karena itu, Bunda tidak perlu memaksakan metode pembelajaran yang sama seperti anak dengan tangan dominan kanan. Bunda disarankan justru memfasilitasi peralatan seperti gunting, atau peralatan lain khusus untuk anak kidal, yang kini banyak dijual untuk membantu perkembangan si Kecil.

Sumber:

Better Health Channel. 2011. Left-handedness.

Family Corner. Lefthanders Day: Is It a Problem If My Child Is Left-handed?

What to Expect. 2017. Will Your Baby Be Right-Handed or Left-Handed? There’s a Surprising New Set of Clues.

By dr. Arnold Soetarso, Sp.A

Dokter Spesialis Anak

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *