Tak lama lagi, si Kecil akan lahir. Apa saja list perlengkapan bayi baru lahir? Berikut penjelasannya.
Apakah Harus Punya Kamar Khusus?
Bila memungkinkan, bayi sebaiknya punya kamar sendiri. Kamar yang terpisah membuat bayi lebih mandiri dan berani tidur sendiri.
Namun bila belum memungkinkan, si Kecil bisa bergabung di kamar Bunda. Setelah sudah lebih besar, ia perlu pindah ke kamarnya sendiri.
Apa Saja yang Perlu Disiapkan?
Biasanya Bunda mulai sibuk mempersiapkan perlengkapan si Kecil pada trimester ketiga. Ini disebut fenomena nesting, yaitu insting keibuan yang muncul menjelang persalinan.
Beberapa hal yang perlu disiapkan:
Kamar bayi
Biasanya tema kamar bayi menggunakan warna sesuai jenis kelaminnya. Biru muda atau hijau untuk anak laki-laki.
Sementara untuk anak perempuan, warnanya pink, peach atau oranye muda, atau ungu muda. Warna netral, seperti putih, abu-abu, dan cokelat muda, juga cocok untuk kamar bayi.
Perabot kamar bayi
Pada dasarnya di kamar bayi harus ada 4 benda: tempat tidur, meja untuk mengganti popok, lemari pakaian, dan kursi.
Bunda dapat memilih desain perabot yang serasi dengan tema kamar si Kecil. Sesuaikan dengan anggaran, karena perabot bayi biasanya hanya terpakai selama 2-3 tahun.
Perlengkapan sehari-hari
Untuk sehari-hari, bayi akan perlu pakaian, perlengkapan mandi, dan perlengkapan tidur.
Pakaian bayi
Bayi baru lahir akan perlu benda-benda berikut:
- 1 lusin baju dan celana.
- 1-2 baju hangat.
- 1-2 baju kodok atau jumpsuit.
- 1 lusin kain bedong.
- 1 lusin popok kain.
- 1 lusin celana plastik untuk pelapis popok kain.
- 3 lusin pospak (popok sekali pakai) untuk bepergian dan saat tidur.
- 6 pasang kaus kaki dan kaus tangan.
- 2-3 buah topi.
Perlengkapan mandi
Setiap saat, si Kecil perlu membersihkan diri. Siapkan beberapa hal berikut, Bun:
- Bak mandi untuk bayi
- Perlak atau alas tahan air untuk seka tubuh
- Sabun mandi cair atau foam yang praktis.
- Sampo bayi
- Sikat gigi bayi
- Waslap
- Handuk
- Baby cologne
Perlengkapan menyusui
Sekalipun si Kecil minum ASI, Bunda tetap perlu menyiapkan beberapa hal berikut:
- 4-6 buah botol susu
- 1 buah botol susu dengan sendok, bila perlu.
- Sikat botol
- Sabun cuci khusus untuk botol
- Pompa ASI
- Kantong atau jar untuk ASI perah
- Panci steril
- Kain penutup untuk Bunda menyusui.
Produk pembersih dan perawatan kulit
Kulit bayi masih rentan terhadap cuaca sehingga mudah kering dan gatal. Siapkan beberapa produk berikut, Bun:
- Baby oil
- Baby lotion
- Baby cream untuk ruam
- Minyak sereh untuk mengusir nyamuk
- Minyak telon untuk menghangatkan tubuh.
- Kain kasa steril untuk merawat pusar.
- Produk antiseptik untuk melindungi dari bakteri.
- Trombopop untuk merawat luka.
- Bola kapas untuk membersihkan kulit
- Tisu kering
- Tisu basah
- Cotton buds untuk membersihkan telinga
Perlengkapan tidur
Saat tidur, persiapkan tempat tidurnya senyaman mungkin ya, Bun. Tidak perlu menghiasnya dengan boneka atau mainan, karena dapat mengganggu tidurnya.
- Alas tidur yang datar dan bahannya agak keras.
- Perlak atau alas tahan air untuk penahan ompol.
- Selimut
- Bantal, pilih yang dapat menjaga bentuk kepala bayi agar tidak peyang.
- Kelambu.
Perlengkapan cuci
Pisahkan perlengkapan cuci si Kecil dengan pakaian orang dewasa ya, Bun. Ini untuk mencegah kontaminasi bakteri dan kotoran lainnya.
- Ember besar
- Ember kecil
- Sikat pakaian
- Sabun cuci khusus untuk baju bayi
- Pelembut baju bayi, jika diperlukan
Perlengkapan lainnya
Si Kecil perlu juga punya barang-barang ini di rumah, Bun:
- Empeng/dot
- Tas bayi untuk dibawa saat kunjungan ke dokter
- Thermometer
- Selendang atau gendongan.
- Kursi goyang untuk bayi.
- Stroller
- Baby car seat untuk bayi di dalam mobil.
- Celemek (baby bibs) untuk melindungi baju bayi agar tidak basah terkena air liur dan makanan
- Gunting kuku khusus untuk bayi
- Sisir atau sikat rambut bayi
- Tempat sampah khusus
Banyak sekali yang harus disiapkan ya, Bun. Tak perlu membelinya dalam satu waktu, Bunda dapat menyicilnya sedikit-sedikit sebelum persalinan. Bunda juga bisa membeli beberapa barang setelah si Kecil lahir.
Selamat menyambut kehadiran si Kecil, Bun!
Sumber:
Alodokter. 2021. Inilah 15 Daftar Perlengkapan Bayi yang Perlu Dibeli.
Hello Sehat. 2021. Daftar Penting Perlengkapan Bayi Baru Lahir yang Perlu Anda Siapkan.
The Asian Parent. HPL Sudah Dekat, Siapkan 27 Daftar Perlengkapan Bayi Baru Lahir ini, Bun!