Mual saat Hamil? Atasi dengan Makanan Berikut Ini

chicken soup

Mual dan muntah merupakan keluhan kesehatan yang wajar dialami saat kehamilan. Kondisi yang biasanya disebut dengan istilah morning sickness ini biasanya dialami oleh ibu hamil di trimester pertama. Umumnya, setelah melewati trimester pertama, morning sickness akan menghilang dengan sendirinya. Apa penyebabnya? Lalu adakah makanan penghilang mual saat hamil? Simak penjelasannya berikut ini ya, Bun.

Fakta Gejala Mual saat Hamil

Mual saat hamil merupakan hal yang normal dialami oleh ibu hamil karena hampir 80% ibu hamil mengalaminya. Umumnya, morning sickness mulai dirasakan oleh ibu hamil di minggu ke-6 kehamilan atau di bulan kedua dan akan menghilang dengan sendirinya di trimester kedua. Namun, gejala ini dapat berbeda-beda pada setiap ibu hamil.

Gejala mual saat hamil juga biasanya disertai dengan meningkatnya sensitivitas indera penciuman. Tak jarang, ibu hamil menjadi lebih sensitif terhadap aroma yang menyengat seperti bau makanan, parfum, serta aroma yang tidak sedap. Bau makanan yang menyengat juga sering menjadi pemicu mual pada ibu hamil sehingga mengakibatkan muntah.

Walaupun belum diketahui secara pasti apa penyebabnya, mual saat hamil dapat dipengaruhi oleh perubahan hormon yang terjadi pada tubuh selama kehamilan. Tak hanya dipengaruhi oleh perubahan hormon, ada beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko morning sickness selama kehamilan, seperti kehamilan pertama, pernah mengalami morning sickness, memiliki riwayat mabuk kendaraan, kehamilan kembar, dan memiliki riwayat morning sickness dalam keluarga.

Makanan Penghilang Mual saat Hamil

Gejala mual saat hamil memang tidak berbahaya, namun jika hal ini terjadi terus-menerus, mual dan muntah saat kehamilan dapat mengakibatkan dehidrasi dan kekurangan nutrisi pada ibu hamil. Untuk menyiasatinya, Bunda dapat mengonsumsi beberapa makanan penghilang mual saat hamil agar perut Bunda lebih terasa nyaman dan kebutuhan nutrisi selama kehamilan tetap terpenuhi. Berikut ini beberapa makanan penghilang mual saat hamil yang dapat Bunda coba:

1. Lemon

Air perasan lemon dapat menjadi penghilang rasa mual saat hamil yang cukup menyegarkan. Bunda juga dapat mencium aroma buah lemon atau sekedar menjilat potongan lemon untuk meredakan perut yang mual. Selain itu, lemon mengandung vitamin C yang bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan juga berfungsi sebagai antioksidan alami.

2. Jahe

Makanan penghilang rasa mual saat hamil selanjutnya adalah jahe. Jahe dapat menenangkan perut sehingga bisa membantu mengurangi rasa mual yang Bunda rasakan saat morning sickness. Jahe mengandung bahan aktif gingerol dan serta senyawa shogaol yang dapat memberikan sensasi hangat ketika perut terasa tidak nyaman.

Saat mual, Bunda dapat merebus atau menyeduh beberapa potong jahe lalu diamkan hingga hangat. Bunda bisa meminumnya dengan menambahkan sedikit madu atau gula merah agar rasanya lebih nikmat.

3. Pisang

Pisang merupakan buah yang dipercaya dapat berfungsi untuk mengatasi masalah pencernaan, termasuk mual saat hamil. Pisang juga memiliki kandungan kalium yang dapat menggantikan kalium di dalam tubuh yang hilang karena muntah. Tak hanya itu saja, pisang dapat menghasilkan lendir pada lapisan lambung sehingga menurunkan pH di dalam tubuh. Selain itu, pisang mengandung banyak serat, vitamin B6, dan vitamin C yang baik untuk pencernaan.

4. Asupan berprotein

Menurut hasil penelitian, makanan yang mengandung protein dapat mengatasi mual pada ibu hamil. Protein diduga dapat menormalkan aktivitas lambung dan juga memperbaiki fungsi enzim. Saat mual, Bunda dapat mengonsumsi asupan penuh protein seperti kacang-kacangan, keju, telur, ikan, dan daging.

5. Sereal

Jika Bunda mengalami morning sickness di pagi hari, Bunda dapat mencoba sarapan dengan mengonsumsi sereal. Sereal tidak memiliki bau serta rasa yang bisa memicu mual sehingga aman bagi ibu hamil yang memiliki indra penciuman yang sensitif. Sebagai opsi menu sarapan, Bunda dapat memilih sereal yang mengandung vitamin dan mineral serta tidak mengandung terlalu banyak gula.

 6. Daun mint

Selain aromanya menyegarkan dan memberikan efek relaksasi, daun mint dapat menjadi penghilang rasa mual yang ampuh saat kehamilan. Ketika Bunda merasakan mual akibat morning sickness, Bunda dapat menyeduh teh peppermint atau menghirup minyak esensial yang mengandung mint.

7. Makanan dingin

Saat mual, Bunda dapat mencoba untuk mengonsumsi makanan atau minuman dingin yang tidak memiliki aroma kuat seperti potongan buah, pudding, yoghurt, dan es krim. Selain dapat mengurangi mual, makanan dan minuman dingin ini juga mengandung nutrisi yang baik bagi kehamilan.

8. Sup

Semangkuk sup ayam dapat menjadi pilihan yang tepat sebagai makanan penghilang mual saat hamil. Selain dapat menghangatkan perut, sup juga lebih mudah diserap lambung sehingga lebih nyaman untuk dicerna.  Asupan cairan seperti sup juga dapat membantu mencegah dehidrasi pada ibu hamil akibat kehilangan banyak cairan saat muntah.

9. Biskuit

Saat mual, biasanya Bunda menjadi kehilangan nafsu makan karena mencium aroma makanan dapat memicu rasa tidak nyaman di perut. Bunda dapat menyiasatinya dengan mengonsumsi biskuit. Pilih biskuit yang asin dan tidak mengandung krim karena rasa manis justru dapat membuat Bunda semakin mual.

10.  Makanan yang mengandung vitamin B6

Vitamin B6 dapat bermanfaat untuk meredakan gejala mual. Ibu hamil disarankan untuk mengonsumsi vitamin B6 sebanyak 200 mg per hari untuk meredakan gejala mual dan muntah saat morning sickness. Kandungan B6 bisa Bunda dapatkan dari berbagai asupan bernutrisi seperti kembang kol, wortel, kentan, kacang hijau, pisang, kacang, telur, dan beras merah.

Mual saat hamil merupakan keluhan kehamilan yang wajar dialami oleh ibu hamil. Walaupun tidak berbahaya, Bunda perlu menyiasatinya dengan mengonsumsi beberapa makanan yang telah disebutkan di atas untuk mencegah kekurangan nutrisi serta dehidrasi yang dapat membahayakan kehamilan. Jika mual dan muntah yang Bunda alami tidak kunjung hilang, segera konsultasikan ke dokter kandungan untuk penanganan lebih lanjut.

Sumber:

Parents. 2021. The 15 Best Foods for Morning sickness and Nausea

Insider. 2018. 10 Foods That Will Help Your Morning Sickness – and 7 Things That will Make It worse

Medicine Net. 2021. What Foods Are Good for Morning Sickness?

By dr. Mutia Winanda, M.Gizi, Sp.GK

Dokter Spesialis Gizi Klinik & Konselor Laktasi

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *